Harmoni Hari Guru Nasional Tahun 2021
Kamis,
25 Nopember 2021
~ Oleh Administrator ~ Dilihat 725 Kali
Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional, SMA Negeri 1 Widodaren menggelar kegiatan yang tak lain merupakan ungkapan bentuk syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas rahmat yang diberikan. Kegiatan ini juga bertujuan merekatkan kembali kebersamaan antara guru dan siswa yang telah lama tersekat karena pandemi. Ragam kegiatan telah disiapkan untuk menambah harmoni selama Hari Guru berlangsung.
Kegiatan pertama diawali dengan senam pagi yang dipandu oleh Ibu Diyan dan Ibu Irma, dilanjutkan dengan sesi games untuk memperebutkan hadiah yang telah disiapkan oleh panitia. Sesi games pun berlangsung dengan pecah penuh tawa yang menandakan bahwa kegiatan ini berjalan dengan sukses. Usai kegiatan games, bapak dan ibu guru SMA Negeri 1 Widodaren melanjutkan rangkaian kegiatan berikutnya yakni syukuran.
Kegiatan syukuran ini dibuka oleh Bapak Sugiyo selaku Kepala sekolah SMA Negeri 1 Widodaren. Kegiatan syukuran diawali dengan do'a bersama dilanjutkan pemotongan tumpeng pertama yang diiringi dengan hymne guru. Sesuai dengan tema Hari Guru Nasional yaitu "Bergerak dengan Hati, Pulihkan Pendidikan" acara ini ditutup dengan makan bersama dan sesi foto dengan siswa sesuai dengan wali kelas masing-masing.
Berita